Lompat ke konten Lompat ke sidebar Lompat ke footer

Cara Membaca Kode Barcode 12 Digit


Cara Membaca Kode Barcode 12 Digit

Jika kita perhatikan hampir di semua kemasan produk yang diperjual belikan dewasa ini terdapat sebuah kode barcode atau kode batang sebagai penunjuk identitas barang. Kode batang UPC (Universal Product Code) secara spesifik melambangkan sebuah kode identitas yang diberikan pada suatu perusahaan yang menghasilkan atau menjual sebuah produk, plus kode yang diberikan oleh perusahaan tersebut untuk produk tersebut. Dalam beberapa hal, Anda bisa mendapatkan informasi tambahan dengan cara membaca 12 digit angka pada kode batang tersebut.

Lalu, Bagaimanakah Cara Menerjemahkan Dan Membaca 12 Digit Angka yang Tercetak pada Kode Batang Pada Sebuah kemasan Produk ?

Cara Membaca Kode Barcode 12 Digit
image : gtin.info

1. Pertama

Anda harus mencari master arti kode batang terlebih dahulu secara daring, terutama master untuk kode batang (Barcode) 12 digit. Sistem UPC (Universal Product Code) hanya mengkodekan identitas pembuat produk dan nomor identifikasi untuk produk tersebut secara spesifik, kecuali pada kasus-kasus tertentu yang akan dijelaskan di bawah. Tidak ada informasi tambahan yang dimasukkan ke dalam sistem UPC tersebut, jadi Anda tidak akan mendapat informasi apa pun jika Anda berusaha membaca kode batang tersebut sendiri. Sebagai gantinya, carilah arti kode batang secara daring menggunakan layanan pencarian gratis seperti GTIN (Global Trade Item Number), yaitu sebuah perusahaan resmi layanan pembuatan kode batang di Amerika Serikat, atau bisa juga melalui situs upcdatabase.org, yang merupakan sebuah basis data yang dibuat oleh pengguna. Masukkan ke 12 digit kode batang tersebut ke "GTIN" atau ke kolom isian "Search for a product", untuk masing-masing website tadi.

Ada beberapa pengecualian yang akan dijelaskan di bagian bawah artikel ini. ke 12 digit angka UPC bisa mengacu pada GTIN-12, UPC-A, atau UPC-E.

Cara Membaca Kode Barcode 12 Digit
image : gtin.info

2. Kedua

Berusaha untuk memahami dasar-dasar tentang  kode batang (Barrcode). Meskipun pada dasarnya, 12 digit kode batang tidak mengandung informasi yang dapat dibaca oleh manusia, akan tetapi Anda masih bisa mempelajari fungsinya. Enam hingga sepuluh digit pertama dari 12 digit kode batang tersebut sebenarnya menunjukkan perusahaan yang menghasilkan atau menjual suatu produk  tertentu (keduanya bisa membuat kode batang). Kode tersebut dibuat dan dijual oleh sebuah organisasi nirlaba, yakni GS1 (Generic System Image) , berdasarkan permintaan. Sementara itu,  dua digit angka sisanya, kecuali yang paling akhir, dibuat oleh perusahaan itu sendiri, untuk menjelaskan masing-masing produk yang merupakan milik mereka.

Sebagai contoh misalnya, sebuah perusahaan mendaftarkan kode 123456. Kemudian perusahaan tersebut bisa mencetak berbagai kode batang 12 digit yang dimulai dengan 123456, masing-masing satu untuk setiap produk. Cobalah bandingkan dua kode batang dari perusahaan yang sama untuk melihat apakah Anda dapat memahami apa yang dimaksud kode perusahaan.

image : 3.barcodegraphics.com

3. Ketiga

Cobalah untuk mempelajari cara menterjemahkan kode batang (barcode) jika digit pertamanya adalah angka 3. Obat-obatan, produk farmasi, dan produk kecantikan biasanya akan memiliki kode batang yang dimulai dengan angka 3. 10 digit angka berikutnya adalah angka khusus dari National Drug Code (NDC) di Amerika Serikat.

Proses untuk mengubah sebuah kode obat menjadi kode batang bisa menghasilkan ambiguitas, sehingga Anda mungkin tidak selalu dapat menjadikan daftar kode obat untuk melakukan pengecekan produk. Sebagai gantinya, maka carilah kode obat pada pencarian NDC daring.
Tipe angka 12 digit ini kadang mengacu kepada  UPN (Universal Product Number).

Meskipun pada realitanya, kode obat selalu berjumlah 10 digit, di dalamnya bisa juga termasuk tanda penghubung (spasi), yang tidak ditunjukkan didalam kode batang tersebut. Contohnya, 12345—678—90 dan 1234—567—890, itu  adalah kode obat yang berbeda, tetapi hanya salah satu dari keduanya yang dapat menggunakan urutan angka yang sama sebagai kode batang.

Cara Membaca Kode Barcode 12 Digit
image : gtin.info

4. Keempat

Pelajarilah cara membaca  kode batang dengan digit pertama angka 2. Kode batang ini umumnya digunakan untuk barang-barang yang dijual berdasarkan berat. Secara spesifik, enam digit pertama, termasuk angka 2 tersebut, menunjukkan identitas perusahaan penghasil produk tersebut, dan lima digit selanjutnya digunakan secara lokal oleh toko atau gudang untuk mengidentifikasi berat produk tersebut, atau harga untuk berat tertentu. Jika Anda memiliki beberapa produk dari lokasi yang sama namun dengan berat yang berbeda, Anda dapat mencoba untuk membaca kode-kode untuk berat secara lebih  spesifik. Sayangnya, sistemnya biasanya dibuat oleh masing-masing gudang atau toko, sehingga tidak ada kode universal yang tersedia untuk diterjemahkan.

Ketik keseluruhan kode batang tersebut ke dalam pencarian perusahaan GSI, yakni pada kolom isian "GTIN", untuk mencari identitas perusahaan penghasil produk. Anda akan dapat melihat bagian mana dari kode batang tersebut yang merupakan kode awal dari perusahaan atau company prefix (biasanya adalah enam digit pertama). Kemudia digit angka sisanya (kecuali yang paling akhir) merupakan kode yang digunakan untuk menunjukkan bobot atau harga produk tersebut.

Cara Membaca Kode Barcode 12 Digit
image : gtin.info

5. Kelima

Sekarang adalah saatnya untuk mempelajari dan memahami digit terakhir dari sebuah kode batang. Digit angka terakhir tersebut disebut "digit cek", yang secara otomatis ditentukan dengan memasukkan 11 digit angka sebelumnya ke dalam sebuah rumus matematika. Tujuannya adalah untuk mengecek kesalahan cetak yang terjadi. Meskipun ditemukan banyak sekali kode batang UPC palsu, yang biasanya dibuat oleh perusahaan-perusahaan yang tidak mengerti bahwa mereka perlu untuk mendaftar terlebih dahulu untuk mendapatkan kode batang. Jika Anda penasaran atau senang dengan matematika, maka Anda dapat memasukkan kode batang tersebut ke dalam kalkulator digit cek GTIN-12, atau mengikuti rumus pengecekan sendiri, yakni sebagai berikut :
  • Jumlahkan semua digit angka yang ada di posisi ganjil (yakni digit ke-1, 3, 5, 7, 9, dan 11).
  • Kemudian kalikan hasilnya dengan 3.
  • Kemudian Jumlahkan hasil perkalian tersebut dengan semua digit yang ada di posisi genap (yakni digit ke-2, 4, 6, 8, 10, dan 12) - termasuk digit cek.
  • Bagi atau "Pangkas" semua kecuali digit terakhir hasil di atas, yaitu angka pada tempat satuan. (Proses ini disebut modulo 10, atau bagi dengan 10 dan dapatkan sisanya.)
  • Kurangkan hasil di atas terhadap 10 untuk mendapatkan jawabannya. Contohnya, jika langkah sebelumnya menghasilkan jawaban angka 8, maka Anda akan memperoleh 10 – 8 = 2. Jawaban ini harus sama dengan digit terakhir kedua belas kode batang tersebut.
Sebagai referensi silahkan tonton video berikut ini :



Demikianlah Cara Membaca Kode Barcode 12 Digit, semoga berguna dan bermanfaat serta bisa menambah wawasan dan pengetahuan Anda.


referensi :
http://www.gtin.info/
http://www.gtin.info/upc/
http://www.simplybarcodes.net/barcodes-medical.html
http://www.adams1.com/upccode.html
http://www.adams1.com/upccode.html
http://www.nationwidebarcode.com/are-upc-a-and-ean-13-the-same/

Posting Komentar untuk "Cara Membaca Kode Barcode 12 Digit"